0

Cara menghilangkan komedo

Posted by Unknown on 04.58
Komedo !!!

Gue enggak suka komedo diwajah merasa aneh kalau ada komedo padahal sering banget gue cangkul pakai kuku wkwkkw (taneman keles) tetapi tetap saja komedo sering muncul kembali padahal baru beberapa hari dibersihin.
bagi kalian yang senasib dengan gue boleh dibaca ini hehe

Memiliki komedo di wajah anda tentu akan membuat anda terganggu dan malu apabila ada orang yang melihatnya. Komedo merupakan salah satu dari jenis jerawat, komedo tumbuh karena pori-pori yang tertutup kotoran. Mengapa ada yang berkata bahwa komedo itu merupakan cacing wajah? Komedo cacing hanyalah sebuah sebutan untuk komedo, hal ini terjadi karena bentuk komedo apabila terangkat berbentuk panjang yang mirip dengan cacing.
Munculnya komedo ini sendiri disebabkan oleh kulit yang kotor ini merupakan salah satu penyebab utama tumbuhnya komedo di kulit, karena pori-pori tertutup oleh kotoran maka komedo akan dengan mudah muncul di muka anda. Selain karena kulit kotor komedo juga bisa muncul karena kulit yang terlalu berminyak, untuk menghindari wajah yang berminyak sebaiknya anda benar-benar teliti dalam memilih kosmetik yang cocok untuk wajah anda.

1. Konsumsi air putih

Rutin meminum air putih minimal 8 gelas perhari bisa memperlancar metabolisme tubuh kamu sehingga racun-racun dan zat yang tidak dibutuhkan tubuh bisa dibuang secara teratur. Selain itu air putih bisa menjadi terapi untuk kecantikan.

2. Putih telur

Kamu cukup mengambil putih telur dan taruh di di mangkok. Setelah itu aduk sampai putih telur berbusa dan oleskan pada wajah yang ada komedonya. Kalau sudah, segera tutup dengan tisu atau bisa juga kapas. Nah tunggulah sampai kering, setelah kering angkat tisu atau kapas pelan-pelan dan boom lihatlah berapa banyak komedo yang sudah terangkat dari wajah kamu.

3. Uap air panas

Siapkan satu mangkok air panas yang telah dicampur dengan satu sendok garam. Uapi wajah atau hidung kamu dengan air panas itu selama kurang lebih 10 menit. Dengan cara ini insyaAllah juga bisa melancarkan peredaran darah.

4. Lidah buaya

Ambil lidah buaya sedikit saja, lalu belah dan ambil lendirnya. Oleskan merata pada wajah berkomedo kamu, tunggu sampai kering, lalu bilas dengan air bersih.

5. Lemon

Siapkan sebuah jeruk lemon, potong menjadi 2 sampai 3 potong. Pijat wajah dengan irisan lemon tadi. Lakukan cara ini 2-3 kali dalam seminggu.

selamat mencoba teman-teman

Sekian yang dapat saya bagikan, nantikan postingan-postingan gue lagi ya hehehe
Dan mohon maaf kalau ada salah-salah kata dan terima kasih.

Salam damai dan sejahtera... ^_^

0 Comments

Posting Komentar

Copyright © 2009 Europe Galelian All rights reserved. Theme by Laptop Geek. | Bloggerized by FalconHive.